Beberapa Perbedaan Cloud Hosting dan Shared Hosting, Wajib Pilih Yang Mana?

Di zaman yang serba canggih ini, banyak orang ingin semua serba cepat dan praktis. Begitu juga dalam memilih layanan online untuk mengelola data-data Anda di web. Untuk seorang yang aktif di dunia website, blog, dan sebagainya, layanan hosting menjadi sangat penting untuk dipikirkan.

Selain untuk mengelola data, Hosting juga berfungsi untuk perkembangan pada website Anda, untuk kegunaan personal maupun untuk bisnis. Hosting juga berfungsi untuk membuat halaman pada website, dapat mengembangkan situs jual beli online Anda, email dapat dibuat menjadi profesional, dan juga dapat melindungi website.

Jika dilihat dari begitu banyak fungsi hosting yang sangat berguna untuk website, maka tak jarang orang yang sangat memperhatikan pemilihan hosting untuk webnya. Maka dari itu simak penjelasan pilihan hosting di bawah ini.

Hosting yang sering digunakan adalah cloud hosting dan shared hosting, simak perbedaan cloud hosting dan shared hosting di bawah ini:

Cloud Hosting

Pengertian cloud hosting adalah tipe web dengan beberapa server yang digabungkan, cloud hosting ini berguna untuk menyeimbangkan performa load dan kerja server.

Jadi cloud hosting tidak menggunakan satu server saja melainkan menggabungkan beberapa server yang disebut dengan cluster. Ketika banyak server yang digabungkan ke dalam cluster, maka akan lebih banyak resource. Dan juga jika salah satu server mati atau down, maka server yang lain akan mengambil alih tugas, menjadikan sistem web dapat bekerja dengan optimal.

Kelebihan cloud hosting adalah sistemnya yang fleksibel dan mempunyai skalabilitas yang tinggi, jadi Anda dapat memilih sesuai dengan kebutuhan Anda. Seperti yang telah dijelaskan di atas, cloud hosting juga memiliki keunggulan membackup server yang mati atau down, jadi ketika salah satu server mati, maka server yang lain akan menggantikan tugas server tersebut. Selain itu juga dengan menggunakan cloud hosting, performa web akan lebih stabil. Namun sayangnya cloud hosting terbilang cukup lebih mahal dibandingkan dengan share hosting.

Shared Hosting

Apa itu share hosting? Share hosting adalah sistem memberikan sumber daya server yang digunakan oleh sebagian situs web yang memiliki layanan yang sama. Share hosting ini sangat populer di kalangan situs-situs baru, dan juga untuk kalangan yang sedang membangun website baru yang cakupannya masih relatif kecil.

Cara kerja share hosting ini adalah memberikan layanan dengan account hosting yang diletakkan bersama dengan account hosting lainnya yang diletakkan dalam satu server sehingga nanti cara kerjanya merupakan servis bersama. Penjelasan mudahnya, share hosting ini digunakan bersama-sama oleh banyak pengguna yang lain.

Perbedaan cloud hosting dan share hosting juga terletak pada kelebihannya. Kelebihan share hosting adalah merupakan pilihan layanan yang terbilang murah. Harga share hosting sangat terjangkau dibandingkan dengan cloud hosting maupun vps. Selain itu untuk sistem keamanan, pengelolaan server, dan pembaharuan semuanya dikelola oleh penyedia layanan hosting itu sendiri. Namun kekurangan share hosting adalah aksesnya yang lambat dan banyak batasan penggunaan.

Itulah tadi penjelasan tentang perbedaan cloud hosting dan shared hosting.

Jika Anda ingin mendapatkan informasi lain tentang perbedaan antara cloud hosting dan virtual private server bisa klik di sini.