Copywriting Adalah: Definisi, Jenis dan Contohnya (Lengkap)
Peran dari copywriting dalam dunia digital marketing sangatlah penting dan vital. Karena menjadi ujung tombak untuk pemasaran produk melalui media online seperti marketplace dan juga media sosial.
Anda pasti tidak asing dengan tulisan atau artikel yang berisikan iklan penawaran jasa atau barang yang dibuat khusus oleh tenaga berpengalaman dan profesional. Tulisan tersebut biasanya Anda temukan pada media sosial, email, chat, maupun sms yang mengatasnamakan brand tertentu.
Apa Itu Copywriting?
Copywriting adalah proses penulisan materi promosi dan pemasaran persuasif dengan tujuan mengajak orang lain untuk melakukan suatu tindakan tertentu. Misalnya untuk melakukan pembelian, menyumbang, mempengaruhi orang untuk menghubungi nomor tertentu, klik tautan, atau ajakan lainnya.
Materinya bisa memuat tentang promosi tertulis yang diterbitkan oleh media online ataupun cetak. Mereka juga bisa menambahkan materi berupa iklan maupun video promosi menarik.
Contoh di Dunia Digital Marketing
Copywriting adalah sebuah metode pengolahan materi, umumnya berbentuk karya tulis. Fungsinya adalah untuk mengajak calon konsumen untuk memakai atau membeli jasa atau barang yang Anda iklankan.
Konten artikel itu dapat berbentuk ajakan, informasi berlangganan, informasi promo, penjelasan produk, ajakan untuk menghubungi nomor sales, dan lain-lain. Dahulu, konten pemasaran ini ada pada artikel berjenis advertorial, billboard, sales letter, dan media pemasaran berbentuk tulisan.
Selain dapat Anda tuangkan dalam bentuk karya tulis, konten pemasaran ini juga bisa Anda buat dalam bentuk podcast maupun video. Kemampuan pengolahan materi marketing ini juga dapat Anda terapkan untuk berbagai media pemasaran.
Mulai dari bentuk teks yang ada di landing page, postingan media sosial, Google Ads, deskripsi dan judul konten YouTube, serta meta deskripsi dan headline artikel.
Sedangkan dalam bentuk lisan, konten pemasaran ini dapat Anda temukan pada iklan televisi, video singkat tutorial penggunaan produk, dan ulasan produk di platform YouTube.
Baca Juga: Marketing Funnel: Pengertian dan Tahapan dalam Menjaring Konsumen
Jenis-Jenis Copywriting
Ada beberapa jenis copywriting yang perlu Anda ketahui, seperti berikut ini:
- Direct response: Konten berbentuk tulisan yang mengajak orang-orang untuk mengklik tautan pada sebuah situs web.
- Brand: Berfokus untuk menyampaikan identitas dan citra suatu brand tertentu.
- Technical: Fokus untuk memberikan pengetahuan mendalam tentang suatu layanan jasa maupun cara kerja produk tertentu. Anda sering menemukannya pada produk teknologi, produk kecantikan, dan juga produk kesehatan.
- Marketing: Berupa konten yang menyampaikan suatu informasi penjualan produk demi meyakinkan konsumen untuk melakukan pembelian. Biasanya berbentuk penjelasan tentang manfaat dan juga fungsi dari produk bersangkutan.
- SEO: Berfokus untuk tampil pada halaman pertama di mesin pencarian Google. Karena calon konsumen seringkali menggunakan mesin pencarian ketika ingin mengetahui informasi tentang produk tertentu.
Yuk, Coba Buat Copywriting Sekarang Juga!
Itulah tadi penjelasan singkat tentang definisi copywriting, contoh, beserta jenis-jenisnya yang perlu Anda ketahui. Apakah Anda tertarik untuk membuat konten yang berfokus pada bidang digital marketing tersebut?
Karena pekerjaan ini sedang tren di kalangan pengguna media sosial maupun tenaga pemasaran profesional. Selain itu, konten pemasaran yang satu ini juga sangat dibutuhkan oleh para pemilik bisnis di seluruh dunia.
Bagi Anda yang tertarik untuk membuat konten copywriting, tentunya membutuhkan situs web dengan teknologi terbaik. Agar para calon konsumen tertarik untuk mengunjungi situs web Anda dan melihat konten-konten pemasaran yang Anda buat.
Anda dapat menggunakan layanan jasa web hosting dari Elastis. Karena Elastis memiliki teknologi terbaru, pengelolaan server sendiri, dan aktivasi layanan dalam waktu singkat. Jadi, yuk miliki website bisnis Anda sekarang juga!